Jakarta - Semenjak menelurkan album 'The Fame' pada
2008 lalu, nama Lady Gaga langsung meroket menjadi salah satu musisi
paling berpengaruh di dunia saat ini. Berikut ini sejumlah fakta menarik
tentang si 'Mother Monster'.
1. Pemilik nama lengkap Stefani Joanne Angelina Germanotta itu keluar dari Universitas New York pada usia 19 tahun. Gaga beralasan ingin konsentrasi pada karier musiknya. "Aku pikir, aku bisa mengajari diriku sendiri tentang seni lebih baik dari yang diajarkan sekolah," ujarnya kepada majalah Elle.
Hal tersebut dibuktikan Gaga dengan bergabung bersama Def Jam Recordings. Setelah tiga bulan, ia keluar dari label tersebut dan masuk Interscope Records pada ulang tahunnya yang ke-20. Gaga langsung meroket dengan single "Just Dance".
1. Pemilik nama lengkap Stefani Joanne Angelina Germanotta itu keluar dari Universitas New York pada usia 19 tahun. Gaga beralasan ingin konsentrasi pada karier musiknya. "Aku pikir, aku bisa mengajari diriku sendiri tentang seni lebih baik dari yang diajarkan sekolah," ujarnya kepada majalah Elle.
Hal tersebut dibuktikan Gaga dengan bergabung bersama Def Jam Recordings. Setelah tiga bulan, ia keluar dari label tersebut dan masuk Interscope Records pada ulang tahunnya yang ke-20. Gaga langsung meroket dengan single "Just Dance".
Lady Gaga (Getty Images)